Tak terasa Penilaian Akhir Semester 1 telah berakhir. Seperti tahun-tahun sebelumnya, SDIM El Yaomy menyelenggarakan kegiatan wisata akhir tahun. Wisata akhir tahun ini selain membantu menumbuhkan mental anak juga berfungsi untuk menyegarkan pikiran setelah menghadapi penilaian akhir semester. Wisata akhir tahun kali ini dilaksanakan di Taman Kelinci, Banyubiru dalam bentuk kegiatan out bond dan Museum Palagan.
Sebelum berangkat, seluruh siswa berkumpul terlebih dulu di lapangan untuk berdoa. Kemudian, mereka dibariskan sesuai kelompok bis. Para siswa tampak memasuki bis dengan ceria dan antusias. Di perjalanan pun mereka tampak bergembira bersama menikmati perjalanan.
Sesampainya di lokasi pertama, yakni di Taman Kelinci, seluruh siswa berkumpul terlebih dulu untuk mengikuti arahan dari pemandu out bond. Kemudian, mereka dibagi menjadi beberapa kelompok besar sesuai tingkatan kelas. Untuk kelompok kelas bawah diberi kegiatan out bond lebih ringan dari kelompok kelas atas. Semua anak tampak senang mengikuti kegiatan out bond.
Setelah out bond di Taman Kelinci, para siswa menuju lokasi kedua yakni di Museum Palagan. Para siswa dikenalkan dengan peninggalan ketika para pahlawan dulu berjuang melawan penjajah. Di museum ini banyak terdapat tank, pesawat, dan kereta dan mobil kuno. Selain itu terdapat juga senjata-senjata seperti pistol dan pedang.
Selesai dari museum, rombongan segera bersiap-siap untuk perjalanan menuju sekolah. Sebelum tiba di sekolah, para siswa membeli oleh-oleh di pusat oleh-oleh dan kemudian bis melanjutkan perjalanan pulang. Beberapa siswa yang kecapaian langsung tertidur. Meski begitu, kebanyakan siswa masih terlihat semangat. Mereka saling bertukar cerita tentang pengalaman menyenangkan hari ini.
Tinggalkan Balasan