Lomba Menggambar & Mewarnai serta Donor Darah SDIM EL YAOMY
Sabtu pagi, 23 Januari 2016 seluruh ruangan kelas SD Islam Mandiri terlihat ramai dan meriah. Pada saat itu di penuhi dengan anak-anak dan ayah bunda yang sudah registrasi untuk mengikuti Lomba Menggambar & Mewarnai serta Donor Darah. Mereka sibuk mempersiapkan diri mengikuti lomba yang berhadiah total jutaan rupiah ini. Namun, rupanya tak hanya sekadar lomba, karena di bagian depan berdiri sebuah panggung yang ditata meriah dipenuhi dengan piala dan doorprize dari beberapa sponsor pendukung.
Lomba Menggambar & Mewarnai antar TK di lingkungan sekitar SD Islam Mandiri kali ini bertema “BAKTI SOSIAL.” Lomba dibuka dengan iringan akustik oleh tim Panitia yang membawakan lagu-lagu kenangan. Lagu-lagu ini menambah keceriaan dan semangat anak-anak untuk berpartisipasi dalam lomba. Pesera yang terdiri dari sekitar 300 anak dan terbagi dalam kategori Mewarnai (tingkat TK) dan Menggambar (tingkat SD) ini dipandu oleh Kak Bayu Sadono. Rangkaian acara dimulai dari permainan, menyanyi bersama, pembacaan tata tertib lomba, kritetria penilaian sampai pelaksaaan lomba.
Lomba berlangsung selama 2 jam dan peserta di perbolehkan menggunakan teknik apapun untuk menunjukkan kreativitas mereka dalam merangkai warna yang disesuaikan dengan tema. Selain lomba mewarnai untuk anak, juga ada rangkaian acara yang tak kalah menarik, yaitu Donor Darah buat para ayah/bunda peserta lomba yang diselenggarakan di area ruang kelas IV SD Islam Mandiri.
Tepat Pukul 11.00 siang perlombaan selesai, namun anak-anak masih antusias mengikuti acara sampai waktu pengumuman pemenang tiba. Sambil menunggu tim juri yakni Kak Bayu, Us Retno dan Ibu Siti Kamila mengumumkan pemenang, para peserta berbagi keceriaan dengan menyaksikan hiburan dari anak-anak SD Islam Mandiri diantaranya : menari, mendongeng, menyanyi, hadroh dan pantomim.
Agenda Lomba Menggambar & Mewarnai ini di tutup dengan pembagian doorprize untuk peserta dari sponsor pendukung dan di akhiri doa dan bernyanyi bersama. Agenda yang terselenggara berkat kerjasama Yayasan El Yaomy, Iwamel, PMI, Tupperware.